Indramayu-MCB
Seorang laki-laki asal Desa Prajawinangun Wetan Kaliwedi Cirebon, Maradona (40) menikah dengan seorang perempuan asal Losarang Indramayu yang bernama Ratisah (26, mereka baru 3 bulan menikah sudah tidak ada kecocokan sehingga sang istri pergi meninggalkan suami.
Ahirnya Maradona mencari istrinya karena status masih sah sebagai istrinya, Maradona mengetahui kalau istrinya ada di sebuah kafe di Desa Larangan Kecamatan Lohbener Kab. Indramayu. Dona dengan mengajak keponakannya Neli (20) untuk mendatangi kafe tersebut dan sempat cekcok dengan mamih pemilik kafe berikut istrinya serta teman istrinya lantaran istrinya tidak mau diajak pulang pada hari Selasa (25/04/2023) jam 03.00 Wib dini hari.
Dengan adanya keributan di kafe itu maka mengundang warga setempat untuk datang ke tempat kafe karena mengganggu kenyamanan di lingkungan sekitar kafe tersebut. Setelah Warga mengetahui yang menjadi pemicu keributan seorang laki-laki asing yang datang di kafe itu maka tanpa basa basi warga sekitat 5 orang langsung mengeroyok laki-laki asing itu yang sesungguhnya bernama Maradona hingga babak belur dan ketika terjadi pengroyokan sempat dilerai oleh Mamih sang pemilik kafe tersebut hingga pengeroyokan berhenti.
Akibat kejadian tersebut Dona mengalami luka di bagian mata dan pelipis kiri dan pinggul sebelah kiri dan setelah kejadian langsung di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Losarang Indramayu untuk dilakukan Visum et Repertum. Dengan kejadian pengroyokan terhadap dirinya maka hari itu juga Maradona melaporkan diri ke Polsek Lohbener Indramayu untuk pengusutan lebih lanjut tentang Pengroyokan dirinya. (Agus Sulist)